Kamis, 02 Januari 2014

Proses Pembuatan Saos Pepaya



Description: http://cdn.bisnisukm.com/2010/02/papaya-200x256.jpgTanaman pepaya (Carica papaya L.) berasal dari Amerika Tengah. Tanaman pepaya mudah tumbuh di mana saja sehingga tanaman ini dapat kita jumpai di seluruh Indonesia. Sentra produksi pepaya antara lain yaitu Jawa Timur, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Sulawesi Selatan, Bali, dan Nusa Tenggara Barat. Buah pepaya kaya akan sumber gizi dan harganya relatif murah. Hampir seluruh bagian tanaman pepaya dapat dimanfaatkan baik sebagai bahan pangan maupun untuk bahan obat dan industri, yaitu mulai dari akar, batang, daun, kuntum bunga, buah, kulit pohon dan getahnya.
Salah satu produk olahan buah papaya adalah saos papaya. Saos pepaya sendiri merupakan sejenis penyedap masakan, berbentuk bubur kental dan berwarna merah, yang terbuat dari buah pepaya segar yang telah matang. Selain dibuat dari pepaya, saos buah dapat juga dibuat dari buah tomat, pisang, cabai, dan lain-lain.
Untuk resep pembuatan saos papaya adalah sebagai berikut:
BAHAN
1. Buah pepaya matang 12 ½ kg
2. Gula pasir 1 ½ kg
3. Bawang merah (sudah dikupas) 1 ¼ kg
4. Bawang putih (sudah dikupas) 300 gram
5. Asam cuka 25 % 1 ¼ liter
6. Asam sitrat kristal (sari jeruk) 50 gram
7. Cabai merah (tanpa biji) 100 gram
8. Garam dapur 1 kg
9. Sepuluh atau zat pewarna merah (bila diperlukan) secukupnya
ALAT
1. Panci
2. Tungku atau kompor
3. Sendok pengaduk
4. Botol yang sudah disterilkan untuk tempat saos
5. Pisau
6. Kain saring atau kain blacu
7. Parutan
8. Tali
CARA PEMBUATAN

1. Cuci buah pepaya sampai bersih. Kupas dan buang bijinya, kemudian timbang;

2. Potong-potong buah pepaya lalu hancurkan sampai menjadi bubur.
 Setelah itu masukkan ke dalam panci;

3. Tambahkan gula dan garam, aduk hingga rata lalu masak;

4. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai. Bungkus dengan kain saring
 dan ikat dengan tali. Kemudian celupkan ke dalam bubur pepaya yang sedang
 dimasak dengan memegang tali pengikatnya. Tekan-tekan dengan menggunakan
 pengaduk agar sarinya keluar sempurna;

5. Biarkan mendidih selama 30 menit. Peras bungkusan bumbu lalu angkat
 dari adonan saos;

6. Tambahkan sepuhan warna merah bila dikehendaki warna yang lebih menarik;

7. Tambahkan cuka dan asam sitrat kristal ke dalam saos, aduk sampai rata;

8. Tuangkan saos yang masih panas ke dalam botol hingga permukaan saos
 sekitar 1 sampai 1 ½ centimeter di bawah permukaan mulut botol.
 Segera tutup hingga rapat;

9. Masukkan botol yang berisi saos ke dalam air mendidih selama 30 menit.
 Angkat dan biarkan terbalik selama 5 menit.

10. Pemberian label, dan saos siap untuk dipasarkan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar